Sejak pertama kali masuk ke Indonesia di awal tahun 2000-an, internet terus mengalami peningkatan. Setidaknya hingga saat ini jumlah pengguna internet di Indonesia tercatat lebih dari 140 juta pengguna. Lebih dari separuh penduduk Indonesia menggunakan internet.Tentu saja hal ini tak bisa dipungkiri sebagai imbas dari semakin majunya teknologi. Jika membicarakan internet, yang akrab di telinga kita seperti hosting dan domain. Pesatnya perkembangan internet ini bahkan memunculkan sebuah istilah bernama internet of things.
Apa Itu Website?
Salah satu yang memegang peran kunci dalam jaringan internet adalah website. Website adalah suatu halaman web yang saling berhubungan, yang berisi kumpulan informasi yang disediakan secara perorangan, kelompok, atau organisasi. Agar bisa diakses, website diletakkan di sebiah web server.
Apa Saja Jenis Website?
Ada banyak jenis website yang bisa Anda kunjungi. Jenis website yang umum dikenal antara lain seperti blog, company profile, website personal, website pemerintah, portal berita, hingga website sekolah dan toko online. Asosiasi Penyedia Jasa Internet Indonesia (APJII) dalam sebuah surveinya menyebut mayoritas masyarakat Indonesia menggunakan website untuk keperluan chatting. Banyak juga yang menggunakan website untuk mencari informasi harga produk yang diinginkan. Juga ada yang bertransaksi di e-commerce.
Kemudian akan timbul pertanyaan, bagaimana sebuah website bisa berjalan? Apakah website langsung ada begitu saja? Tentu tidak. Website tidak tercipta dari ruang hampa. Agar sebuah website bisa berjalan, Anda perlu domain dan hosting.
Baca Juga: 30 Web Hosting Terbaik Indonesia 2020
Perbedaan Domain dan Hosting
Banyak orang yang bertanya-tanya, apa perbedaan domain dan hosting? Pertanyaan ini sering diajukan oleh beberapa orang yang baru pertama kali mengenal dunia domain dan hosting. Bahkan bagi beberapa orang yang baru tahu bagaimana cara kerja website, dan kenapa sebuah website bisa berjalan. Hosting adalah sebuah tempat atau media yang digunakan untuk meletakkan sebuah file di website. Sedangkan domain adalah nama atau alamat dari website tersebut. Tanpa adanya domain dan hosting, website tidak akan bisa online dan diakses banyak orang.
Perumpamannya seperti ini: Website ibarat sebuah bangunan yang didirikan di atas tanah. Tanah tersebut diibaratkan dengan hosting. Sedangkan nama dari bangunan bisa disebut domain. Sebuah website yang bagus maka diperlukan hosting terbaik dan berkualitas. Hosting terbaik harus memenuhi 3S. Yaitu speed, support, dan security.
Baca Juga: Cloud Hosting vs Shared Hosting, Mana Lebih Baik?
Perbandingan Hosting Lokal vs Hosting Luar Negeri
Jika Anda ingin berlangganan web hosting, Anda dapat memilih web hosting lokal atau web hosting luar negeri. Saat akan memilih hosting, tak sedikit dari pengguna yang mengalami kebingungan. Apakah akan menggunakan hosting lokal atau hosting luar negeri. Ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan saat akan berlangganan hosting Indonesia atau hosting luar negeri. Berikut adalah beberapa hal yang harus Anda pertimbangkan:
-
Kualitas Hosting
Saat akan memilih hosting, tidak bisa tidak kualitas hosting adalah yang nomor satu. Oleh karena itu, sebelum memilih hosting, Anda harus tahu bagaimana teknologi, infrastruktur, serta sistem dari penyedia jasa layanan hosting. Dibutuhkan suatu proses agar data aman pada berbagai situasi. Antara lain seperti bencana alam, gempa bumi, atau bahkan saat ada kerusakan hardware.
Anda bebas memilih hosting lokal atau hosting luar negeri. Asalkan Anda harus tahu kualitas hosting tersebut. Ada sebagian yang menyatakan bahwa hanya hosting luar negeri yang mempunyai teknologi dan service yang bagus. Sebenarnya tidak juga. Ada juga website luar negeri yang mempunyai loading time tak sebagus hosting lokal.
Terlebih karena berada di luar negeri, ketika terjadi kendala Anda akan kesulitan untuk menemukan solusi. Jika menggunakan hosting lokal, untuk memastikan kualitasnya Anda bisa saja berkunjung ke kantor provider hosting tersebut.
-
Pasar Website
Saat akan membuat website, Anda harus menentukan pasar website Anda. Jika website Anda hanya akan diakses oleh orang Indonesia, Anda bisa memilih hosting terbaik Indonesia. Ada banyak penyedia hosting Indonesia dengan kualitas. Ternyata pemilihan hosting ini sangat berpengaruh pada kecepatan akses website.
Salah satu solusi terbaik saat menentukan hosting adalah meletakkan website di hosting dengan lokasi server yang paling dekat dengan target pasar website. Ibaratkan saja target pengunjung Anda adalah orang Indonesia. Jadi Anda harus menggunakan penyedia hosting lokal Indonesia.
Lain lagi jika Anda menargetkan pengunjung dari luar negeri. Maka Anda bisa memilih penyedia hosting luar negeri, yang mempunyai server paling dekat dengan lokasi yang paling dekat dengan target pasar Anda.
-
Support
Salah satu hal yang tak kalah penting saat memilih penyedia hosting adalah kemampuan support yang dimiliki. Saat memilih hosting lokal, pastinya Anda menggunakan Bahasa Indonesia saat berkomunikasi. Segala hal yang berkaitan dengan support akan menggunakan Bahasa Indonesia. Lain lagi jika Anda berlangganan hosting luar negeri. Semua layanan support tentu saja akan menggunakan Bahasa Inggris. Jadi agar komunikasi bisa berjalan lancar ketika terjadi kendala, minimal Anda harus menguasai Bahasa Inggris secara pasif.
-
Harga
Jika membicarakan harga, hosting luar negeri akan terasa jauh lebih mahal dibanding hosting lokal. Bagaimana tidak, harga hosting luar tentu saja mengikuti kurs mata uang yang berlaku. Dengan harga yang mungkin 2 kali lebih mahal untuk paket termurahnya, Anda bisa mendapatkan paket temahal di hosting lokal. Terlebih lagi penyedia hosting lokal sangat gencar melakukan promo-promo menarik. Dengan memanfaatkan promo tersebut, Anda akan mendapatkan harga yang sangat affordable untuk paket hosting Indonesia.
-
Cara Pembayaran
Setalah mengetahui fitur dan harga paket hosting yang diinginkan, tentu saja Anda harus segera membayar agar hosting Anda bisa aktif. Hosting lokal Indonesia masa kini mempunyai banyak metode pembayaran yang bisa Anda pilih. Mau membayar menggunakan apa? Kartu kredit? Ada. Kartu debit? Oke. Dompet digital? Bisa. Payment point di minimarket? Apalagi. Banyaknya pilihan metode pembayaran ini karena budaya masyarakat Indonesia yang menyukai banyak pilihan.
Hal yang berbeda akan Anda dapatkan jika menggunakan hosting luar negeri. Umumnya hosting luar negeri hanya mengenal dua jenis metode pembayaran. Yaitu menggunakan kartu kredit dan Paypal. Jangan harap Anda bisa membayar langganan hosting menggunakan layanan transfer bank ke penyedia layanan hosting yang berada di luar negeri.
Kesimpulan
Sedang mencari penyedia hosting terbaik? Tak perlu jauh keluar negeri. Unlimited sebagai salah satu penyedia hosting lokal terbaik Indonesia memiliki berbagai macam paket hosting terbaik hanya untuk Anda. Untuk informasi, silakan hubungi tim support kami yang siap melayani Anda 24 jam nonstop.