30. June 2020 · Comments Off on HTML Editor Terbaik, Bahasa Pemrograman Yang Paling Terkenal · Categories: Tips · Tags: , , , ,

Dalam dunia website, HTML adalah salah satu bahasa pemrograman yang banyak digunakan. Dan untuk membuat HTML yang baik, Anda membutuhkan aplikasi yang bernama HTML editor. HTML editor memiliki banyak fitur di belakangnya, dan kami akan memberikan informasi pada Anda tentang HTML editor terbaik yang harus Anda ketahui.

Apa Itu HTML Editor?

HTML Editor terbaik

Jika lebih diperhatikan, HTML editor digunakan untuk menulis fondasi dari sebuah website. Sementara teks editor dapat melakukannya, tapi tentu membutuhkan bantuan yang lainnya. HTML editor memiliki fungsionalitas tambahan, pengecekan kesalahan, dan semua editor yang lebih intuitif.

HTML editor memiliki dasar-dasar yang sama. Ia dapat membantu Anda untuk menulis kode dengan menyorot sintaksis, menyisipkan elemen dan struktur HTML yang umum digunakan serta menyediakan perlengkapan otomatis.

Menulis teks menggunakan HTML editor juga dapat diterjemahkan ke bahasa lain. Antara lain seperit CSS, XML, atau Javascript. Namun seperti yang kita ketahui, tidak semua hal yang diciptakan sama. Ada editor yang mudah digunakan, sementara ada yang menyediakan lebih banyak fungsi daripada yang lain.

Kapan saat yang tepat menggunakan HTML editor

Secara sederhana, HTML editor sangat bermanfaat tak hanya bagi para pemula, tapi juga para developer professional. Dengan memastikan bahwa kode Anda tetap berfungsi dan bersih, sehingga membuat Anda dengan mudah melakukan semuanya.

WYSIWYG Editor vs Textual HTML

HTML Editor terbaik

Di dunia ini setidaknya terdapat dua jenis teks editor yang tersedia. Yaitu WYSIWYG dan textual HTML editor. Mari kita mulai dari WYSWYG.

WYSIWYG

WYSIWYG adalah kependekan dari What You See Is What You Get. Editor jenis ini menyediakan interface pengeditan yang menunjukkan bagaimana kode terlihat pada halaman website yang berfungsi. Menggunakan editor WYSIWYG tak memerluakan pengetahuan HTML yang memadai. Oleh karena itu jauh lebih mudah untuk memulai untuk pengguna yang berpengalaman.

HTML Editor Textual

Seperti namanya, textual HTML editor adalah aplikasi pengolah HTML berbasis teks. Anda harus memiliki pengetahuan HTML yang cukup saat menggunakan editor jenis ini. Editor berbasis teks memiliki fitur antara lain kemampuan membuka file, menangani beberapa proyek, yang tersedia untuk semua editor.

Saat menggunakan editor berbasis teks, Anda tidak dapat melihat pratinjaunya secara langsung. Editor jenis ini juga memberikan kebebasan yang lebih untuk penggunanya, dan juga mudah di personalisasi. Dengan menggunakan text editor, Anda dapat lebih mengoptimalkan halaman website di mesin pencari.

Daftar HTML Editor Terbaik Saat Ini

HTML Editor terbaik

Karena kita membahas apa itu teks editor HTML dan kapan menggunakannya, Sobat Unlimited bisa memilih daftar HTML editor terbaik. Tetapi yang perlu di garis bawahi, bahwa mungkin pilihan kami berbeda dengan beberapa pihak lain.

Setiap editor mempunyai fitur dasar yang sama. Namun, beberapa menyediakan representasi visual lebih dari yang lain. Ada juga yang menawarkan fitur tambahan untuk diinstal, dan sebagainya. Berikut ini adalah teks HTML terbaik yang harus Anda ketahui:

  1. Notepad ++

Di daftar ini, yang pertama adalah Notepad++. Notepad++ adalah HTML editor gratis terbaik yang dikembangkan untuk sistem operasi berbasis Windows. Sebenarnya pengguna Linux juga dapat menggunakannya via Wine. Editor ini didistribusikan sebagai software gratis dan repository juga tersedia di Github. Dan Notepad++juga memiliki dukungan aplikasi pihak ketiga.

Fitur Kunci Notepad++

  • Memiliki tampilan antarmuka yang simple, ringan, dan cepat.
  • Mendukung pemrograman multibahasa seperti ActionScript,, CSS, hingga visual basic.
  • Kompatibel dengan Windows.
  • Tersedia untuk Windows dan Linux via Wine.
  1. Sublime Text

Sublime adalah HTML editor gratis terbaik selanjutnya. Dikembangkan oleh perusahaan yang berbasis di Sydney, Australia, software ini datang dengan kategori freemium. Freemium artinya Anda dapat menggunakan Sublime secara gratis, tetapi Anda harus membeli lisensinya untuk menggunakan semua fiturnya.

Fitur Kunci Sublime

  • Sublime mendukung API Python untuk memperluas fungsi dasarnya.
  • Mendukung editor secara simultan.
  • Cross platform, tersedia di Windows, OS X,, dan Linux. Pengembang hanya perlu membeli satu lisensi dan dapat digunakan di semua platform.
  1. Adobe Dreamweaver CC

Dikembangkan oleh raksasa teknologi, Adobe Inc, Adobe Dreamweaver adalah HTML editor premium, powerful, dan sangat versatile. Tool ini mendukung pengembangan back end dan front end. Sebagai perangkat lunak yang tertutup, Dreamweaver memang dirancang untuk bekerja di dalam ekosistem Adobe. Adobe juga menyediakan dukungan, plugin, dan fitur yang bagus.

Fitur Kunci Dreamweaver CC

Dreamweaver adalah salah satu editor yang mendukung metode tekstual dan WYSIWYG. Berikut ini adalah fitur kunci Dreamweaver:

  • Memungkinkan pengguna menulis kode menggunakan hampir semua bahasa pemrograman populer.
  • Support tekstual editor dan WYSIWYG.
  • Integrasi penuh dengan ekosistem Adobe.
  1. Atom

Atom adalah HTML editor yang sangat populer sejak kemunculannya pertama kali pada  tahun 2014. Dikembangkan oleh tim GitHub, Atom adalah HTML terbaik open source yang berkembang di GitHub. Ini bertujuan untuk menawarkan nuansa premium kepada para editor sembari menjaganya tetap gratis. Selain itu, ia memiliki fleksibilitas sebagai penyesuaian perangkat lunak itu sendiri.

Fitur kunci Atom

  • Atom hadir dengan 81 paket built in dan Anda dapat mengembangkan paket Anda sendiri.
  • Open source editor. Gratis dan tersedia di GitHub.
  • Mendukung teletype. Penting untuk Anda yang ingin berkolaborasi dengan developer lain secara realtime.
  • Sangat mudah melakukan kustomisasi.
  • Integrasi Git dengan Github.

Atom dapat berjalan dengan baik pada sistem operasi seperti Windows OS X dan Linux 64 bit.

  1. Visual Studio Code

Di peringkat kelima HTML editor terbaik ada Visual Studio Code. Editor HTML gratis ini dapat digunakan dengan berbagai penyesuaian. Antara lain autocomplete dan sintaks yang cerdas. Visual Studio Code mendukung multi bahasa dan multi platform. Ekosistem pengembang bekerja sama dengan HTML, Python, dan bahasa pemrograman populer yang lainnya.

Fitur Kunci Visual Studio Code

  • Fitur bernama IntelliSense memungkinkan Anda meng-highlight sintaks dan autocomplete.
  • Kustomisasi secara penuh dan kaya fitur.
  • Fitur bernama project manager dapat memungkinkan Anda untuk beralih diantara multiple projects.

Visual Studio Code memiliki tampilan yang klasik, dengan desain yang ringan. Ini memudahkan Anda untuk menemukan dokumentasi, instal bahasa pemrograman baru, atau membuka file baru. Aplikasi ini juga cross platform. Dapat digunakan pada Linux 64 bit, Windows 64 bit, dan OS X.

Kesimpulan

Sobat Unlimited,demikian artikel HTML editor terbaik. Semoga Anda mendapatkan manfaat dari artikel ini. Membutuhkan web hosting terbaik dengan harga masuk akal? Hosting Unlimited jawabannya!

Comments closed.