Selama ini mungkin kita merasakan kemudahan dalam koneksi internet atapun telepon. Semua terasa sangat mudah. Ada juga saat kita merasa gampangnya saat terhubung ke situs website favorit. Halaman website umumnya memuat dengan sangat cepat, hingga nampaknya kita harus memiliki koneksi di manapun. Saat kita berada di internet, informasi atau permintaan yang dikirim dari komputer Anda pada komputer tujuan tidak terjadi dalam satu kedipan mata. Dibutuhkan sejumlah komputer lain, yang membentuk jejaring bersama dan akan membantu Anda menerima dan mengirimkan informasi. Permintaan dan balasan data Anda mengambil rute unik di internet. Dan banyak orang ingin mengetahui lebih banyak tentang pengertian traceroute. Sahabat Unlimited, simak artikel tentang pengertian traceroute sampai habis.
Apa Itu Traceroute
Tracroute adalah alat diagnostic jaringan yang digunakan untuk secara real time melacak jalur yang diambil oleh paket pada jaringan IP dari sumber ke tujuan. Juga melaporkan alamat IP dari semua router yang tersambung.Traceroute juga akan mencatata waktu yang dimbil dalam suatu lompatan atau hops yang terjadi selama proses routing ke tujuan.Inilah pengertian traceroute.
Utilitas ini merekam rute (komputer gateway khusus di setiap hop melalui internet, antara komputer Anda dan komputer tujuan yang telah ditentukan. Traceroute sangat berguna baik untuk memahami ketika terjadi masalah di jaringan internet, dan juga untuk mendapatkan ringkasan secara rinci dari internet itu sendiri. Umumnya sebelum melakukan traceroute, untuk melihat apakah ada host pada jaringan, orang akan menggunakan utilitas lain, bernama PING.
Traceroute sering menggunakan Internet Control Message Protocol (ICMP) dengan nilai variabel time to live (TTL). Waktu respon setiap lompatan atau hop nantinya akan dikalkulasi. Dan sebagai jaminan akurasi, setiap hop akan mendapatkan query paling tidak sebanyak 3 kali. Ini berguna untuk mengukur respon hop tertentu dengan lebih baik. Traceroute menggunakan pesan ICM dan TTL di header alamat agar dapat berfungsi. Alat traceroute biasanya disertakan sebagai utilitas oleh sistem operasi seperti Windows dan Unix. Juga tersedia traceroute berdasarkan TCP.
Jadi sederhananya, prosedur traceroute memungkinkan Anda untuk mengetahui dengan tepat bagaimana pengiriman data, misalnya pencarian Google dari komputer Anda ke komputer lain. Traceroute mengkompilasi daftar komputer di jaringan yang terlibat dengan aktivitas internet tertentu. Jika dalam proses perpindahan data ditemukan gangguan, traceroute akan menunjukkan dimana masalah tersebut terjadi.
Bagaimana Proses Perjalanan Data?
Sebelum membahas lebih luas tentang bagaimana traceroute bekerja, mari mencari tahu dulu bagaimana proses perjalanan data berlangsung. Setiap komputer pada traceroute diidentifikasi berdasarkan alamat IP-nya, yang merupakan Sembilan digit angka yang dipisahkan oleh periode yang mengidentifikasi koneksi jaringan unik komputer tersebut. Berikut ini yang harus Anda ketahui tentang traceroute:
- Perjalanan dari satu komputer ke komputer lain dikenal sebagai hop.
- Jumlah yang diperlukan untuk membuat lompatan diukur dalam milidetik.
- Informasi yang bergerak di sepanjang traceroute dikenal sebagai paket.
Pembacaan traceroute biasanya akan menampilkan tiga kolom terpisah untuk waktu hop, kaarena setiap traceroute mengirimkan tiga informasi terpisah ke setiap komputer. Di bagian paling atas daftar, traceroute akan memberikan batas berapa banyak garis hop yang akan ditampilkan. Umumnya, jumlah maksimal berkisar di angka 30 hop.
Saat traceroute mengalami kesulitan mengakses komputer, akan tampil pesan “Request timed out”. Setiap kolom hop akan menampilkan tanda bintang, bukan milidetik.
Peretas Dalam Hop
Terkadang, traceroute menampilkan satu kali hop dengan dua kolom berikutnya menmpikan tanda bintang. Hal ini biasanya untuk menunjukkan bahwa meskipun komputer Anda menerima satu paket, dua paket lainnya dibuang. Ini adalah aktivitas yang tidak biasa, karena masalah keamanan, banyak komputer secara rutin menolak banyak paket, atau meneruskannya ke sumber yang berbeda.
Di masa lalu, peretas komputer secara rutin menggunakan tracroute untuk memetakan bagaimana informasi bergerak dalam jaringan komputer perusahaan dan melakukan serangan tertentu. Karena itu, untuk mengatasi ancaman keamanan yang mungkin terjadi, beberapa jaringan tidak akan memungkinkan Anda untuk melakukan traceroute.
Bagaimana Cara Traceroute Bekerja?
Saat Anda memasukkan perintah traceroute, utilitas akan memulai pengiriman paket menggunakan Internet Control Message Protocol (ICMP), termasuk Time to Live (TTL) yang dirancang untuk dilampaui oleh router pertama yang menerimanya. ICMP dan TTL ini akan mengembalikan pesan Time Exceed. Hal ini memungkinkan traceroute menentukan waktu yang diperlukan untuk ke hop router pertama. Meningkatkan time limit, mengirimkan ulang paket sehingga akan mencapai paket router kedua di jalur tujuan, yang mengembalikan pesan time exceeded lainnya, dan sebagainya.
Traceroute menentukan kapan paket telah mencapai tujuan dengan memasukkaan nomor port yang berada di luar jumlah normal. Ketika diterima, pesan “Port Unreachable akan dikembalikan. Ini memungkinkan traceroute untuk mengukur panjang waktu hop terakhir.
Cara Menjalankan Traceroute
Meskipun memiliki fungsi yang sama, harus Anda ketahui, cara menjalankan traceroute antar sistem operasi sangat berbeda. Yang membedakannya adalah syntax dan output yang dihasilkan. Berikut instruksi menjalankan command prompt traceroute pada Windows, Linux, dan MacOS.
Windows
Anda bisa menjalanakan command prompt traceroute di semua platform Windows. Semua seri. Semua seri sistem operasi Widows seperti XP, Vista, Server, Windows 7, 8, dan 10 bisa mengeksekusinya dengan baik.
- Langkah pertama yang bisa Anda lakukan adalah membuka “Command Prompt”. Anda bisa melakukannya dengan klik ikon “Start”, kemudian ketikkan “CMD, lalu klik enter.
- Jika sudah, Anda bisa menggunakan “tracert command”. Caranya ialah dengan ketikkan “tracert” bersama dengan target untuk melacak rute tujuan.
Linux
Anda bisa menjalankan traceroute pada semua sistem berbasis Linux, seperti Debian, Red Hat, Ubuntu, dan lain sebagainya. Berikut caranya:
- Langkah pertama, Anda bisa membuka Terminal Linux. Silakan tekan Ctrl + Alt + T, atau bisa mengetik “terminal” pada bilah pencarian.
- Lankah kedua adalah menginstal traceroute. Jika Anda belum memiliki traceroute, Anda harus menginstalnya terlebih dahulu. Misalnya, di Ubuntu, perintah untuk menginstal traceroute adalah “sudo apt-get install traceroute”.
- Menggunakan traceroute command. Tuliskan “traceroute” disertai dengan hostname atau alamat IP tujuan.
Mac OS
Anda juga bisa menjalankan traceroute pada sistem operasi Mac. Berikut caranya:
- Buka Terminal. Pertama, Anda harus membuka Terminal. Anda bisa menuju ke “Applications”, kemudian “Utilities”, dan double click pada “Terminal”.
- Tuliskan perintah traceroute. Anda bisa menggunakan perintah traceroute dan masukkan target.
Kesimpulan
Traceroute adalah salah satu alat analisis jaringan native terbaik. Tak hanya mampu menguji konektivitas, seperti Ping, tetapi juga menemukan semua hop diantara source dan tujuan, termasuk nama, serta waktu delay. Dan ini semua dilakukan dengan protocol yang sama, yaitu menggunakan Ping dan ICMP.Juga dengan mengubah bidang dalam paket IP dan TTL.
Bagaimana, sudahkah Anda memahami apa pengertian traceroute? Jika masih ada pertanyaan seputar tema ini jangan ragu untuk meninggalkan pertanyaan di kolom komentar. Semoga bermanfaat.