Istilah expired domain yang sering dianggap sebagai hal yang harus buru-buru diganti ternyata memiliki sisi positif. Pasalnya, hal tersebut justru dianggap bagus untuk SEO, backlink, dan popularitas blog. Oleh karena itu, banyak blogger yang justru membeli expired domain ketimbang membeli domain baru. Salah satu alasannya adalah karena dengan membeli expired domain kita tidak perlu lagi membangun popularitas blog dari awal. Intinya expired domain memiliki banyak manfaat bagi blogger maupun toko online.
Expired domain merupakan nama domain yang tidak diperpanjang lagi oleh pemiliknya setelah memasuki masa kadaluarsa. Jika domain baru biasanya dapat dibeli di penyedia layanan hosting dan domain seperti di Unlimited, maka untuk expired domain hanya bisa didapatkan melalui lelang yang diadakan oleh registrar. Dan bisa jadi Anda juga harus membayar harga yang lebih mahal dibanding membeli domain baru.
Meski bisa dibilang sebagai domain “bekas”, akan tetapi beberapa orang cenderung memilih membeli expired domain ketimbang domain baru. Mereka menganggap ada banyak manfaat dari membeli domain bekas, salah satunya tidak perlu membangun popularitas domain dari awal. Expired domain juga biasanya menyimpan banyak backlink yang tentunya dinilai bermanfaat untuk perkembangan blog kedepannya.
Adakah keunggulan dan kelemahan Expired Domain?
Di satu sisi memang memiliki keunggulan. Akan tetapi di sisi lain expired domain juga sangat merugikan khususnya bagi pemilik baru. Berikut keunggulan dan kelemahan expired domain.
Keunggulan memakai Expired Domain
1. Memiliki peringkat website yang bagus
Keuntungan pertama yang didapatkan ketika membeli expired domain adalah memiliki ranking website yang tinggi. Hal ini tentunya sangat menguntungkan ehingga pemilik baru tidak perlu bersusah payah untuk mempromosikan domain dari awal. Namun perlu diingat bahwa tidak semua expired domain itu memiliki peringkat mesin pencari yang bagus, melainkan hanya beberapa domain saja. Bahkan beberapa juga ada yang memiliki peringkat buruk. Untuk itu, sebaiknya Anda juga memperhatikan nama domain jika memang tertarik menggunakan expired domain.
2. Memiliki backlink yang berkualitas
Jika anda membeli expired domain, maka otomatis semua backlink yang telah dibangun oleh pemilik lama juga ikut menjadi milik anda. Dalam hal ini, yang perlu Anda lakukan yaitu hanya menambah atau memodifikasi backlink yang sudah ada. Apalagi biasanya beberapa expired domain menyimpan backlink yang berkualitas, tentu saja hal itu akan sangat bermanfaat bagi perkembangan blog Anda ke depannya.
3. Terhindar dari penalti Google
Apabila Anda mendapatkan domain expired yang memiliki rekam jejak yang bagus di mesin pencari seperti halnya trafik, ranking situs, dan baclink yang berkualitas, maka dengan kriteria tersebut, pemilik baru dapat terhindar dari dugaan penggunaan teknik promosi ilegal atau kecurigaan tindakan lain yang tentu dapat menyebabkan turunnya peringkat situs di mesin pencari.
Kehati-hatian sangat dibutuhkan dalam memilih domain expired jika Anda ingin membelinya. Hal ini karena tidak semua expired domain dapat digunakan karena pada dasarnya domain expired tidak bernilai kecuali memiliki kriteria yang bagus.
Kelemahan memilih Expired Domain
1. Rangking alexa yang tidak valid
Tidak semua expired domain mendatangkan keuntungan bagi Anda. Bisa saja Anda menemukan domain expired dengan ranking yang tidak valid. Tidak valid yang dimaksud di sini adalah expired domain tersebut menampilkan ranking yang tinggi, namun ketika diaktifkan rangking tersebut justru menurun.
Hal ini tentunya menjadi risiko yang lumayan besar. Pasalnya jika Anda mendapatkan domain expired yang memiliki ranking tinggi dan valid, artinya Anda beruntung. Sedangkan jika Anda menemukan domain yang memiliki ranking tinggi tapi tidak valid, sudah pasti domain tersebut akan merugikan Anda.
2. Tujuan penggunaan domain sebelumnya
Dalam hal ini Anda tidak akan pernah tahu sebelumnya domain tersebut digunakan untuk apa. Salah satu hal yang perlu diwaspadai dalam membeli domain expired adalah, sebelumnya menggunakan domain tersebut untuk tujuan baik atau tidak. Jikalau seandainya pemilik sebelumnya menggunakan domain tersebut untuk tujuan negatif, maka bisa dipastikan Anda juga akan ikut terkena imbasnya.
Anda perlu memastikan apa saja konten yang di-posting oleh pemilik sebelumnya. Apakah pemilik sebelumnya menggunakan domain itu untuk kejahatan dan tindakan kriminal atau tidak. Dan yang paling penting di sini adalah pastikan bahwa pemilik domain sebelumnya tidak menyebarkan hate speech dan konten semacamnya. Hal ini penting karena reputasi domain sebelumnya akan Anda bawa ketika Anda membelinya.
3. Beberapa domain mungkin pernah terkena penalti Google
Beberapa situs memang terkadang melakukan tindakan ilegal seperti spamming, menggunakan teknik Black Hat SEO dan lain sebagainya untuk menaikan trafik serta meningkatkan peringkat situs tersebut. Akibat menggunakan tindakan ilegal, tidak heran jika situs bersangkutan mendapatkan sanksi dari mesin pencari.
Yang paling merugikan di sini adalah ketika Anda menggunakan domain tersebut untuk bisnis online. Tentunya semua konten yang ada pada situs pelanggar tidak akan muncul di hasil pencarian. Secara tidak langsung ini menandakan situs Anda di blacklist oleh Google. Jika sudah begini, Anda sangat rugi, bukan?
Selain itu, tidak tersedia banyak cara terpercaya untuk mengetahui kalau sebuah expired domain pernah dipenalti oleh Google atau tidak. Dan yang perlu diingat adalah Anda memerlukan banyak waktu untuk memastikan sebuah expired domain tidak melakukan tindakan ilegal untuk mendapatkan rangking website yang tinggi.
4. Backlink yang berkualitas rendah
Sebelum Anda memutuskan untuk membeli expire domain, maka sangat sangat disarankan untuk memeriksa backlink yang tertera terlebih dulu apakah backlink tersebut berasal dari situs sungguhan atau bukan. Akan tetapi pada beberapa situs bertindak curang dengan mendapatkan backlink menggunakan link farm.
Meski menggunakan link farm juga tergolong sebagai sebuah backlink, akan tetapi backlink yang didapatkan tidak berkualitas. Back link yang banyak, tapi kualitasnya rendah tidak akan berpengaruh banyak ke trafik. Sedangkan back link sedikit, tapi berkualitas dapat meningkatkan trafik. Dari sini tentunya Anda bisa menyimpulkan sendiri.
5. Popularitas domain yang tidak bisa kembali seperti semula
Berdasarkan sebuah riset, Idealnya setelah expired domain diaktifkan kembali, maka popularitasnya akan kembali dalam kurun waktu satu atau dua bulan. Namun, ada kemungkinan popularitasnya tidak kembali seperti sebelum masa kadaluarsanya.
Anda hanya bisa melakukan pengecekan kemungkinan popularitas domain yang Anda beli ketika Anda mengaktifkannya kembali. Jadi sebelum membeli Anda tidak dapat mengonfirmasi apakah popularitas expired domain tersebut akan kembali seperti semula atau tidak. Memeriksa track record sebuah domain expired juga memerlukan waktu yang tidak sedikit. Bisa jadi waktu yang dihabiskan untuk memeriksa track record domain expired dapat digunakan untuk membangun popularitas domain baru.
Itulah beberapa kelebihan dan kekurangan dalam memilih expire domain. Jangan lupa jika Anda membutuhkan hosting dengan harga yang murah bisa langsung ke Unlimited. Di sini Anda bisa mendapatkan berbagai fitur web hosting murah dan berkualitas serta layanan 24 jam setiap hari yang akan membantu Anda dalam mengatasi kendala.